Senin, 31 Oktober 2011

Ibu doakanlah (seismic)


Ibu doakanlah ku akan melangkah
Menyusuri waktu menjemput citaku
Ibu lepaskanlah ku ke laut biru
Akan kuharungi akan kuseberangi

Ibu doakanlah ku sedang melangkah
Menjalani hari menjemput harapku
Ibu lepaskanlah ku dengan maafmu
Tentramkan hatiku menempuh hidupku

Doamu oh ibu selalu kunanti
Tulus dan suci dari relung hati
Doamu oh ibu selalu kunanti
Mohonkanlah Allah Rabbi besertaku selalu
Besertaku selalu…



lirik lagu seismic ini kupersembahkan untuk mamaku tersayang.
I LOVE U MOM

Jumat, 28 Oktober 2011

SITI

hari rabu sore, 28 september 2011. Pertama kalinya aku melihat siti berseri-seri, untuk pertama kalinya siti banyak bicara dan bertanya hal-hal pribadi tentang diriku, pertama kalinya menyebut namaku setelah 3 tahun aku mengenalnya...

"Bu Elen, kenapa gak menikah bu?" zzz.... kaget aku dibuatnya karena siti sebelumnya tak pernah menyebut namaku di belakang kata "ibu" dan tak pernah berani menanyakan hal2 pribadi tentangku.

Siti si pendiam, si kalem, si pemalu dan perjuanganmu lulus ujian kelas 6 dulu sangatlah membuatku bahagia, aku yang mungkin tak seberapa memberikan ilmuku padamu tapi kegigihanmu sungguh luar biasa. Dari awal bertemu denganmu, kau membuatku kaget, kau tidak bisa perkalian, kau lemah pengurangan, dan ya ALLAH maaf yaa siti dulu aku hampir menyerah... Tapi karena dirimu juga aku menjadi bersemangat kembali, kau membuatku merasa dihargai, membuatku merasa berarti meski aku tak menyadari itu sebelum aku tak sengaja membaca buku catatanmu tentangku... (maaf ya ti..)



*

"aku bahagia sekali punya guru sebaik dia, aku sayang sama ibu itu... tapi aku tidak tau namanya??"



**

"akhirnya aku tahu nama ibu itu, nama ibu itu ibu elen :-)"





SubhanaALLAH aku hampir menangis kala itu membacanya, maaf ti... aku telah membuka buku belakang catatanmu, maaf ti aku sering berpikiran buruk tentangmu, ku kira kau tidak suka padaku, tidak suka belajar denganku karena raut wajahmu tak pernah menunjukkan ekspresi bahagia tapi ternyata raut wajahmu tak mencerminkan isi hatimu.



aku ingat ti, ketika aku izin tak bisa menemanimu belajar karena KKN 1 bulan, bulan berikutnya kita akhirnya bertemu tapi ku dapati kau disitu manangis tersedu-sedu... kau tak pernah banyak bicara... hmmmm maaf ya ti terlalu lama aku meninggalkanmu.

Dan sekarang kau kelas 2 SMP, masih kah kau tak mau belajar dengan guru yg lain?? itu tak baik ti buatmu... aku harap suatu saat kau bisa meradaptasi dengan yg lain, percayalah bahwa siti anak yg pintar, siti anak yg rajin, ayoo... siti percaya dirilah karena dirimulah orang pertama yang membuat aku percaya diri....